Jumat, 25 Agustus 2017

15 Balasan Menyakiti Hati Orang Lain, no 5 yang paling menakutkan

Setiap manusia tentunya tidak akan luput dari kesalahan seperti salah satunya menyakiti hati orang lain. Akan tetapi sebagai seorang muslim, maka sudah selayaknya kita menyadari perbuatan salah tersebut dan berusaha untuk menjauhi perbuatan dosa seperti menyakiti hati orang lain. Di dalam Islam, penerapan dari rukun iman diantara hubungan sesama muslim adalah bersaudara dan sudah wajib untuk saling mendukung sekaligus memberikan bantuan. Sebagai sesama muslim, kita dilarang untuk saling menyakiti dan menghina supaya nantinya persatuan umat muslim akan terjalin lebih kuat sekaligus menghindar dari berbagai balasan yang akan didapat apabila kita menyakiti hati orang lain.
Allah ta`ala telah berfirman di dalam surat Al-ahzab ayat 58, “Dan orang-orang yang menyakiti orang-orang yang mukmin dan mukminat tanpa kesalahan yang mereka perbuat, maka sesungguhnya mereka telah memikul kebohongan dan dosa yang nyata.
Dalam ayat tersebut, Allah ta’ala memberikan penjelasan tentang buruknya dosa serta balasan menyakiti orang mukmin tanpa memiliki hak sebab Allah mengancamnya dengan hukuman yang keras yakni memikul kebohongan dan juga dosa yang nyata. Oleh karena itu, terlihat jelas jika perbuatan yang dilakukan orang tersebut sangat rendah dan hina dirinya sekaligus mempunyai ilmu agama yang sangat sedikit, sebab Allah ta’ala sudah memberikan harga diri dan juga kehormatan untuk setiap mukmin. Ini membuat siapa pun yang menyakiti hati orang lain akan mendapat kemurkaan dari Allah SWT.
  1. Menyakiti Hati Akan di Balas di Neraka
Di dalam sebuah hadist, mencaci maki dan menyakiti hati orang lain akan mendapatkan balasan di neraka sebab perbuatan tersebut akan menyakiti hati orang lain dan sudah pantas mendapat balasan neraka jahanam. Beberapa perilaku menyakiti hati yang ada dalam hadist diantaranya adalah menuduh, memakan harta orang lain dan juga mencaci maki.
Sesungguhnya umatku yang bangkrut adalah orang yang pada hari kiamat datang dengan shalat, puasa, dan zakat, tetapi ia selalu mencaci-maki, menuduh, dan makan harta orang lain serta membunuh dan menyakiti orang lain. Setelah itu, pahalanya diambil untuk diberikan kepada setiap orang dari mereka hingga pahalanya habis, sementara tuntutan mereka banyak yang belum terpenuhi. Selanjutnya, sebagian dosa dari setiap orang dari mereka diambil untuk dibebankan kepada orang tersebut, hingga akhirnya ia dilemparkan ke neraka.” (HR Muslim)
  1. Menyakiti Sesama Muslim Sama Dengan Dosa
Di dalam Islam, menyakiti hati sesama saudara muslim merupakan perbuatan dosa sehingga harus dihindari agar tidak semakin menumpuk menjadi dosa yang sangat besar khususnya antara sesama muslim sehingga Allah tidak akan membenci kita karena terlalu sering menyakiti hati saudara kita.
“Dan orang-orang yang menyakiti orang-orang mukmin laki-laki dan perempuan tanpa kesalahan yang mereka perbuat, maka sesungguhnya mereka telah memikul kebohongan dan dosa yang nyata” (QS Al Ahzab : 58)
  1. Tidur Dengan Tikar dan Selimut Api Neraka
Bagi orang yang zalim atau sering menyakiti hati orang lain, maka nantinya mereka akan tidur dengan beralaskan tikar dari api neraka dan juga berselimutkan api neraka.
“Mereka mempunyai tikar tidur dari api neraka dan di atas mereka ada selimut (api neraka) . Demikianlah Kami memberi balasan kepada orang-orang yang zalim,” (QS. Al A’raaf  [7]: 41)
  1. Mendapat Kutukan Allah
Balasan lain yang akan didapatkan saat menyakiti hati orang lain adalah mendapat kutukan langsung yang diberikan oleh Allah SWT. Allah SWT sangat membenci perbuatan menyakiti hati orang lain khususnya antar sesama muslim.
“Dan penghuni-penghuni surga berseru kepada Penghuni-penghuni neraka (dengan mengatakan): “Sesungguhnya kami dengan sebenarnya telah memperoleh apa yang Tuhan kami menjanjikannya kepada kami. Maka apakah kamu telah memperoleh dengan sebenarnya apa (azab) yang Tuhan kamu menjanjikannya (kepadamu)?” Mereka (penduduk neraka) menjawab: “Betul.” Kemudian seorang penyeru (malaikat) mengumumkan di antara kedua golongan itu: “Kutukan Allah ditimpakan kepada orang-orang yang zalim” (QS : Al A’raaf [7 ] : 44)
  1. Kebinasaan Kota
Dalam sebuah ayat Al Quran juga disebutkan jika Allah tidak akan membinasakan kota kecuali jika penduduk didalamnya sudah melakukan kezaliman atau perbuatan yang menyakiti hati orang lain.
“Dan tidak adalah Tuhanmu membinasakan kota-kota, sebelum Dia mengutus di ibukota itu seorang rasul yang membacakan ayat-ayat Kami kepada mereka; dan tidak pernah Kami membinasakan kota-kota; kecuali penduduknya dalam keadaan melakukan kezaliman.” (QS Al Qashash  [28]:59)
  1. Mendapat Balasan Dunia dan Akhirat
Perbuatan menyakiti hati orang lain merupakan perbuatan yang dilarang oleh Allah SWT dan masuk ke dalam salah satu dosa besar. Ini membuat manusia yang sering menyakiti hati orang lain akan mendapatkan balasan tidak hanya saat masih hidup di dunia, namun juga akan mendapatkan siksaan pedih di akhirat.
Firman Allah SWT dalam Al Qur’an Surah Asy-Syura : 42, “Sesungguhnya dosa besar itu atas orang-orang yang berbuat zalim kepada manusia dan melampaui batas di muka bumi tanpa hak. Mereka itu mendapat azab yang pedih“.
  1. Tidak Akan Masuk Surga
Abu Hurairah Radhiyallahu anhu, bahwa Nabi Shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda, “Tidak masuk surga seseorang yang tetangganya tidak merasa aman dari kejahatannya”.
Menyakiti hati orang lain akan menjamin tidak akan mendapat surga bagi pelakunya karena sudah membuat rasa tidak nyaman bagi orang yang tersakiti.
  1. Diberikan Laknat
Abu Hurairah Radhiyallahu ‘anhu berkata, “Seseorang datang kepada Nabi Shallallahu ‘alaihi wa sallam mengadukan perihal tetangganya kepada beliau. Maka Nabi Shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda [tiga kali], “Bersabarlah”….[Diriwayatkan oleh Abu Dawud (5153), Al-Bukhari dalam Al-Adab Al-Mufrad (124) dan Al-Hakim (4/160) dengan sanad hasan. Dan Al-Bazzar (1904), Al-Hakim (4/166) dan Al-Bukhari dalam Al-Adab (125) membawakan riwayat sebagai syahid bagi hadits tersebut dari Abu Juhaifah. Dan di sanadnya ada kelemahan serta jahalah (rawi yang tidak dikenal)]
Menyakiti hati orang lain akan membuat laknat yang diserukan orang yang tersakiti akan terkabul dan menimpa pelaku saat ia masih hidup di dunia.
  1. Mendapatkan Balasan Setimpal
Apabila kita melakuan perbuatan dosa yakni menyakiti hati orang lain, maka perbuatan kejahatan tersebut juga akan mendapat balasan yang setimpal dari Allah SWT.
Dan bagi orang-orang yang apabila mereka diperlakukan dengan dzalim mereka membela diri. Dan balasan suatu kejahatan adalah kejahatan yang serupa, maka barangsiapa memaafkan dan berbuat baik maka pahalanya atas Allah. Sesungguhnya Dia tidak menyukai orang-orang yang dzalim. Dan sesungguhnya orang-orang yang membela diri sesudah teraniaya, tidak ada dosa atas mereka. Sesungguhnya doa itu atas orang-orang yang berbuat dzalim kepada manusia dan melampaui batas dimuka bumi tanpa hak. Mereka itu mendapat azab yang pedih. Tetapi orang yang bersabar dan memaafkan sesungguhnya perbuatan demikian itu termasuk hal-hal yang diutamakan.’ (QS. Asy-Syuura’ 39-43).
  1. Setara Dengan Makan Bangkai Saudara
Allah SWT lewat surah Hujurat ayat 12 sudah bersabda jika setiap umat muslim harus menjauhi oerbuatan tercela seperti berprasangka, menyakiti hati orang lain, mecari kesalahan dan juga menggunjing. Allah memberi gambaran jika orang yang selalu menyakiti hati orang lain sama saja dengan makan bangkai saudaranya dan perbuatan tersebut tidak hanya menyakiti hati sesama muslim namun juga mengancam kerukunan antar umat muslim.
Sesungguhnya orang-orang yang senang menyebarkan kejelekan dalam kalangan orang beriman bagi mereka siksa yang pedih di dunia dan akhirat, dan Allah mengetahui sedangkan kalian tidak tahu. [Hadist Termizi No. 1827 Abwabu Birri wa Shillah]
  1. Amal Tidak Berguna dan Tak Berpahala
Semua amal yang sudah dilakukan tidak akan berarti dan tidak akan mendapatkan pahala apabila masih sering melakukan perbuatan dosa seperti menyakiti hati orang lain. Semua amalan ini akan sia – sia belaka di sisi Allah SWT.
  1. Amal Shalat Tidak Berpahala
Menyakiti hati orang lain juga akan membuat semua amalan shalat yang sudah dilakukan tidak akan memperoleh pahala. Rasulullah SAW bersabda, “Terdapat 5 macam orang yang salatnya tidak berpahala, yaitu: Istri yang dimurkai suami karena menjengkelkannya, budak yang melarikan diri, orang yang mendendam saudaranya melebihi 3 hari, peminum khamar dan imam shalat yang tidak disenangi makmumnya.”
  1. Allah Akan Mengorek Kesalahannya
Barang siapa yang seringkali mencari kejelekan saudara sesama muslim dan juga menyakiti hatinya dengan cara menuduh, berkata dusta dan berbagai perkataan serta perbuatan yang menyakiti hati, maka Allah sendiri juga akan mengorek kesalahan orang yang menyakiti hati orang lain tersebut dan akhirnya akan dihinakan oleh Allah SWT meski sudah berada di bilik rumahnya.
  1. Allah Akan Mengintai Kekurangannya
Seseorang yang menyakiti hati orang lain dengan cara membuka aib seseorang dan mencari kelemahan mereka maka Allah sendiri juga akan mencari serta mengintai kekurangan orang yang menyakiti hati orang lain tersebut dan Allah juga akan mengungkapkan aib orang tersebut meski orang itu sudah berada dalam rumahnya.
Sebagai saudara, sudah sepantasnya kita saling menjaga hubungan baik antar sesama muslim supaya tetap terjalin dengan harmonis. Saling menyakiti hati orang lain tidak akan memberikan keuntungan sama sekali dan hanya mendatangkan murka Allah SWT.

Kamis, 24 Agustus 2017

INSPIRATIF !!! Tips Mudah Memperpanjang Umur Bagi Para Pria

      Hidup dan mati merupakan kuasa penuh Sang Pencipta. Kitapun hanya menjalani hidup seperti yang sudah digariskan oleh takdir. Meskipun begitu, ada beberapa faktor yang mampu mempercepat kematian manusia itu sendiri. Fakta yang terlihat nyata yaitu berubahnya gaya hidup manusia modern yang berdampak serius dalam memperpendek umurnya. Khusus bagi pria, ada beberapa tips mudah untuk memperpanjang umur yang dimilikinya. Lalu, apa saja tipsnya....???.

      Sahabat, tips kesehatan. Saya (penulis) merupakan salah satu anak yang tidak pernah merasakan kasih sayang seorang ayah sejak masih dalam masa balita. Menurut ibu saya, bapak saya merupakan perokok berat dan sering batuk-batuk di akhir usianya. Meskipun begitu, saya tidak tahu persis penyebab meninggalnya bapak saya. Saya juga mengamati, banyak sekali para istri yang sudah terlebih dahulu ditinggalkan oleh suaminya karena meninggal dunia terlebih dahulu. Faktanya, banyak sekali gaya hidup pria yang jauh dari standar kesehatan. Berikut ini tips mudah memperpanjang umur bagi para pria :
  1. Hindari Bergadang Setiap Malamnya. Bergadang merupakan salah satu kebiasaan yang dilakukan oleh para pria. Jika anda terpaksa harus bergadang, maka sebaiknya mengurangi waktu bergadang tiap harinya. Faktanya, angin malam sangat tidak baik bagi kesehatan tubuh manusia. 
  2. Stop Merokok. Menghisap asap rokok merupakan salah satu gaya hidup bagi sebagian pria. Entah alasan apa yang melatar belakanginya. Berbagai dampak buruk merokok sebenarnya sudah mereka ketahui. Di kemasan rokok pun sudah terpampang tulisan, "Merokok Membunuhmu".  
  3. Mulai Berolahraga. Kesibukan pria remaja atau yang sudah menikah dalam memburu materi (uang) sudah tidak diragukan lagi. Alasannya mungkin dapat mentraktir pacarnya serta sebagai tulang punggung keluarga. Olahraga mulai tidak penting lagi dan menjadi kebutuhan yang bisa di tunda-tunda. 
  4. Berhenti Minum-Minuman Keras. Berbagai minuman yang mengandung alkohol tinggi juga menjadi salah satu minuman favorit bagi sebagian pria. Hingga merekapun rela mabuk-mabukkan hingga larut malam. Faktanya., kandungan alkohol baik itu rendah maupun tinggi dalam sebuah minuman juga dapat memperburuk kesehatan tubuh anda.  
  5. Perhatikan Keamanan Dalam Berkendara. Tidak memakai helm maupun masker sering kita temui pada pria remaja maupun dewasa. Terjadinya tabrakan atau tabrakan tunggal juga dapat membahayakan organ otak sedangkan angin kencang yang terhirup ke hidung dapat membahayakan organ paru-paru dan menyesakkan dada. 
  6. Stop Melakukan Hal-Hal Ekstrim. Para pria sangat identik dengan berpetualang dan melakukan hal-hal yang ekstrim yang cenderung membahayakan jiwanya. Pada dasarnya, semua kegiatan itu sah-sah saja dilakukan. Asalkan memenuhi standar keamanan yang sudah di tetapkan oleh pemandu atau ahlinya.  
  7. Mulai Minum Air Putih. Kebutuhan cairan yang dibutuhkan oleh tubuh khususnya air putih bagi para pria seringkali terabaikan. Mereka lebih memilih minum beberapa gelas kopi yang bertujuan meningkatkan stamina mereka. Membatasi meminum kopi dan mulai mencukupi kebutuhan air putih 8 gelas sehari harusnya menjadi salah satu prioritas utama.
          Menjadi lebih jantan bagi para pria dapat dilakukan dengan berbagai cara yang masuk akal dan tidak harus membahayakan kesehatan tubuhnya. Semoga artikel atau tips yang berjudul tips mudah memperpanjang usia bagi para pria dapat menginspirasi para pria di seluruh dunia khususnya di negara kita ini. Akhir kata, salam hangat dari penulis. Image courtesy of stockimages at FreeDigitalPhotos.net

    Ingin Tetap Sehat Di Era Modern, Simak 7 Tipsnya; nomor 7 orang sering kali lupa..

          Tubuh yang terjaga kesehatannya merupakan harapan dan impian dari semua orang. Membandingkan tentang cara menjaga kesehatan pada zaman dahulu dengan era modern sekarang ini tentulah seperti dua arah kutub yang berlawanan. Maka tak mengherankan, manusia yang hidup pada era modern lebih mudah dan rentan terkena berbagai penyakit baik itu ringan maupun mematikan dibandingkan nenek moyang kita. Meskipun begitu, ada berbagai tips mudah agar tetap sehat di era modern sekarang ini. Lalu, apa saja tipsnya....???.

           Sahabat, tips kesehatan. Faktanya, berbagai makanan yang kita konsumsi setiap hari kurang terjamin tingkat kehigienisannya dan berdampak buruk bagi kesehatan tubuh anda. Salah satu contohnya, banyak sekali oknum penjual makanan yang mencampurkan berbagai zat berbahaya didalam makanannya seperti borak, formalin serta zat-zat terlarang lainnya. Ini masih ditambah lagi dengan kegemaran kita mengkonsumsi makanan gorengan plus makanan junk food. Mulai menerapkan gaya hidup sehat di era modern sekarang ini merupakan salah satu keharusan. Berikut ini 7 tips tetap sehat di era modern sekarang ini :
    1. Penuhi Jam Tidur Malam. Berbagai hiburan di televisi serta aktivitas pekerjaan lembur merupakan dua hal yang tidak ddapat di hindari setiap hari. Untuk itulah, matikan televisi saat jam tidur dimulai serta kurang aktivitas lembur kerja. 
    2. Cukupi Minum Air Putih. Berbagai jenis minuman dengan merk-merk terkenal mulai menggantikan peran air putih. Meskipun begitu, anda tetap disarankan lebih memilih air putih untuk memenuhi kebutuhan cairan yang dibutuhkan oleh tubuh.  
    3. Wajib Berolahraga. Kesibukan yang tidak ada habisnya mulai menyita waktu yang anda miliki. Hingga berolahraga pagipun seperti tidak penting lagi. Mulailah menyediakan waktu 30 menit setiap pagi untuk melakukan olahraga ringan seperti berjalan kaki. 
    4. Batasi Penggunaan Gadget Yang Di Miliki. Handphone, mp3 player, laptop sepertinya sudah menyatu dalam keseharian hidup kita. Membatasi penggunaan gadget merupakan hal yang baik seperti menjauhkan atau mematikannya saat berangkat tidur.  
    5. Tetap Aktif. Pekerjaan di era modern sedikit banyak mengharuskan kita untuk duduk dalam durasi waktu yang cukup lama. Untuk itulah, sangat dianjurkan untuk mengimbanginya dengan berbagai aktivitas fisik maupun olahraga ringan untuk mengolahragakan tubuh baik itu ditempat kerja maupun saat libur kerja. 
    6. Selalu Terapkan Pola Makan Sehat. Dalam hal ini, anda tidak boleh menunda-nunda jam makan serta mengkonsumsi berbagai makanan sehat yang mengandung nutrisi yang dibutuhkan oleh tubuh seperti buha-buahan serta sayur-sayuran hijau.  
    7. Senantiasa Bersyukur, Murah Senyum Serta Berpikiran Positif. Ketiga hal tersebut mampu menurnkan tingkat stres dan membuat hidup lebih bahagia sepanjang waktu serta mampu membantu memperpanjang usia harapan hidup seseorang.
            Semoga tips kesehatan yang mengupas 7 tips tetap sehat di era modern dapat bermanfaat dan berguna bagi pembaca. Akhir kata, salam hangat dari penulis. Image courtesy of Ambro at FreeDigitalPhotos.net

    Astaghfirulloh!!! Inilah Bahaya Yang Mengintai Bagi Perokok Pasif

           Bahaya Perokok Pasif. Perokok pasif merupakan istilah umum yang dipakai untuk menggambarkan seseorang yang tidak merokok, namun berada di sekitar tempat orang yang sedang merokok. Berdasarkan faktanya, perokok pasif menanggung dampak yang lebih besar terkait kesehatan dibandingkan dengan perokok aktif. Untuk itulah, usahakan untuk sedapat mungkin segera menjauhi dan meninggalkan suatu tempat yang dipenuhi dengan asap rokok. Lalu, bahaya apa saja yang mengintai bagi perokok pasif tersebut...???.

         Sahabat, tips kesehatan. Suatu hari penulis sempat berjalan-jalan di suatu tempat perbelanjaan yang lumayan besar. Tanpa sengaja, pandangan mata saya tertuju pada sepasang kekasih yang sedang duduk santai didepan pintu masuk tempat perbelanjaan tersebut. Menyedihkan sekali, si pria sedang menghisap rokok dan si wanita duduk disampingnya. Jika mereka ditakdirkan menjadi suami istri, saya tidak tega rasanya jika wanita tersebut menjadi perokok pasif seumur hidupnya. Berikut ini bahaya yang mengintai bagi para perokok pasif :
    1. Mengakibatkan Penyakit Jantung, penyakit pernafasan serta beresiko besar terkena kanker paru-paru. Ketiga penyakit itu dapat menyerang tubuh anda, jika menjadi perokok pasif secara terus menerus setiap harinya. 
    2. Kematian Mendadak Pada Bayi. Bayi yang terkena paparan asap rokok secara terus menerus dapat membahayakan keselamatan jiwanya.  
    3. Berbahaya Bagi Para Ibu Hamil. Ibu hamil sebaiknya tidak merokok maupun menjadi perokok pasif, karena bisa mengakibatkan berat badan bayi yang dilahirkan tidak normal atau rendah.
             Faktanya, merokok sangat tidak baik bagi kesehatan, meskipun begitu merokok merupakan hak masing-masing orang. Oleh karena itulah, merokoklah di tempat-tempat atau area-area khusus yang disediakan untuk merokok. Sehingga andapun bebas merokok tanpa membahayakan kesehatan orang-orang di sekitar anda. Sumber :who. Image courtesy of dan at FreeDigitalPhotos.net
      Artikel Kesehatan Lainnya..

      WOW Keren !! 7 Hobi Unik Untuk Meningkatkan Kesehatan Tubuh Anda

            Hobi merupakan jenis kegiatan atau aktivitas yang sangat disenangi oleh semua orang di berbagai jenjang umur. Waktu seakan secepat busur panah yang melesat ke udara, saat kita sedang melakukan hobi yang menjadi kesukaan kita. Anda tentu masih ingat hobi yang sering dilakukan ketika masa kecil dahulu seperti hobi bersepeda bersama teman-teman maupun yang lainnya. Ternyata, ada beberapa jenis hobi yang mampu meningkatkan kesehatan tubuh. Lalu, apa saja hobi unik yang dapat meningkatkan kesehatan tubuh tersebut...???.



           Sahabat, tips kesehatan. Seiring umur yang terus bertambah ke tingkat yang lebih dewasa, berbagai jenis hobi kesukaan kita, mulai tidak kita perdulikan lagi. Mungkin beberapa alasannya yaitu karena sibuk dengan pekerjaan yang menumpuk atau sibuk mencari materi (uang). Mulai meluangkan waktu untuk menyalurkan hobi menjadi salah satu hal yang paling dianjurkan. Kenapa...???. Karena beberapa jenis hobi terbukti dapat menyehatkan tubuh anda. Berikut ini 7 hobi unik yang dapat meningkatkan kesehatan tubuh anda :
      1. Berpetualang. Tak sedikit dari kita yang sangat menyukai hobi berpetulang. Dengan berpetualang, kita akan menjumpai tempat-tempat indah yang belum kita lihat sebelumnya. Selain itu, dengan sering berpetualang dapat menghilangkan stres pikiran serta membuat kita lebih aktif bergerak. 
      2. Memancing. Inilah salah satu hobi yang saya (penulis ) lakukan semasa kecil dahulu. Hobi memancing ternyata selain mengasyikkan juga bermanfaat untuk melatih kesabaran dan emosi seseorang. Sehingga dapat melahirkan pribadi yang sabar dan tidak cepat pemarah. Karena sering marah tentu tidak baik bagi kesehatan jantung anda.  
      3. Membaca. Tak banyak dari kita yang terlahir dengan hobi membaca khususnya membaca buku. Tahukah anda, hobi membaca buku selain menambah wawasan dan mengasyikkan, ternyata dapat menangkal stres, solusi bagi yang sulit tidur, menyehatkan otak dan menghindarkan dari penyakit Alzheimer. 
      4. Berkebun. Aktivitas berkebun juga menjadi salah satu hobi unik yang berdampak positif bagi kesehatan tubuh anda. Berbagai aktivitas berkebun yang kita lakukan ternyata memiliki dampak luar biasa bagi kesehatan seperti menyehatkan jantung, meningkatkan sistem imun tubuh, solusi stres serta menjauhkan dari hipertensi.  
      5. Bersepeda. Kenapa bersepeda merupakah hobi unik...???. Ketika sepeda motor dan mobil mulai menjadi prioritas, maka kegiatan bersepeda maupun hobi bersepeda mulai di tinggalkan. Padahal hobi bersepeda sangat baik untuk kesehatan tulang, meningkatkan kesehatan organ jantung serta meningkatkan kekuatan otot dan sendi anda. 
      6. Berolahraga. Hobi unik selanjutkan yaitu hobi untuk melakukan aktivitas berolahraga. Karena berdasarkan faktanya, tak sedikit dari kita yang mulai enggan atau malas berolahraga pagi. Berbagai keuntungan berolahraga pagi yaitu meningkatkan kesehatan tubuh, menenangkan pikiran serta oksigen atau udara yang masih bersih.  
      7. Menulis. Hobi unik yang terakhir yaitu hobi menulis. Inilah salah satu hobi yang tak banyak orang geluti dan sedang saya (penulis) jalani saat ini. Dengan hobi menulis, kita akan melatih otak untuk senantiasa aktif serta mengharuskan diri untuk membaca berbagai buku termasuk berbagai tips kesehatan yang berguna bagi kita.
             Semoga tips kesehatan yang mengulas beberapa hobi unik yang dapat meningkatkan kesehatan tubuh dapat bermanfaat nyata bagi para pengunjung atau pembaca blog ini. Akhir kata, salam hangat dari penulis. Image courtesy of moggara12 at FreeDigitalPhotos.net. Sumber :http://intips-kesehatan.blogspot.com/

      7 Langkah Dahsyat Untuk Melejitkan Kesehatan Tubuh Anda


            "Zaman sudah berubah, begitupun gaya hidup sehat mulai diabaikan", Inilah fakta yang merupakan kebenaran yang diakui oleh semua orang. Di lain sisi, gaya hidup sehat memiliki peranan yang teramat penting dalam menjaga dan mempertahanakan kesehatan tubuh seseorang. Sakit atau terkena gejala suatu penyakit merupakan imbas nyata dari kurangnya kepedulian kita dalam menjaga kesehatan tubuh itu sendiri. Berbagai langkah jitu harus mulai diterapkan dalam kehidupan sehari-hari. Lalu, apa saja langkah dahyat untuk melejitkan kesehatan tubuh tersebut...???.


             Sahabat, tips kesehatan. Berbagai saran atau tips kesehatan nyatanya tidak berpengaruh significan terhadap kebiasaan hidup kita sehari-hari. Contoh nyatanya, kita harus tidur cukup, berolahraga tiap hari serta mengkonsumsi makanan sehat, tapi dalam prakteknya kita selalu menunda, malas dan acuh tak acuh dalam hal tersebut. Oleh karena itulah, diperlukan metode atau langkah dahyat untuk memulai gaya hidup sehat yang disaranakan tersebut. Berikut ini 7 langkah dahsyat untuk melejitkan kesehatan tubuh anda : 
      1. Sekarang. Inilah kata yang tepat untuk memulai gaya hidup sehat yang kita inginkan. Jika kemarin-kemarin, kita selalu mengabaikan gaya hidup sehat, maka hari ini merupakan waktu yang tepat untuk mempraktekan gaya hidup sehat yang benar. 
      2. Disiplin. Jika kita ingin hidup sehat, maka mendisiplinkan diri merupakan langkah yang teramat penting. Contoh konkretnya, kita harus tidur dan bangun pada jam yang sama setiap harinya. Atau berolahraga pagi pada waktu yang sudah kita agendakan. 
      3. Rutin. Kita akan merasakan manfaat dari gaya hidup sehat yang kita jalankan, jika kita rutin dalam melakukan pola hidup sehat yang disarankan. Maka dari itulah, berbagai gaya hidup sehat harus menjadi kegiatan atau aktivitas kita sehari-hari. 
      4. Fokus. Anda dapat menerapkan gaya hidup sehat di mulai dengan memfokuskan diri terlebih dahulu. Dengan begitu, anda menjadi lebih tahu, apa saja kegiatan atau aktivitas yang harus diprioritaskan agar dapat meningkatkan kesehatan tubuh serta memetingkan makanan sehat yang boleh masuk ke tubuh anda. 
      5. Agendakan. Jika anda termasuk orang yang sering lupa untuk bergaya hidup sehat setiap harinya. Maka tidak ada salahnya, anda mulai mencatat atau membuat acara tentang gaya hidup sehat yang harus diterapkan mulai sekarang di selembar kertas. 
      6. Hukuman. Langkah ini juga terbukti sangat efektif dalam melejitkan kesehaan tubuh anda. Jika anda selalu mengabaikan gaya hidup sehat setiap harinya. Maka, menerapkan hukuman, patut anda coba. Anda bisa menentukan sendiri jenis hukuman yang dapat anda terapkan pada diri sendiri, jika gagal mempraktekan hidup sehat hari ini. 
      7. Tujuan. Memiliki tujuan yang lebih jelas dapat mempermudah gaya hidup sehat setiap harinya. Contoh nyatanya, anda memiliki tujuan ingin memiliki tubuh yang lebih sehat akhir tahun ini atau akhir bulain ini, maka anda dapat memulainya hari ini atau saat ini. Agar tujuan tersebut sesuai dengan yang anda harapkan. 
             Semoga tips kesehatan yang berjudul beberapa langkah dahsyat untuk melejitkan kesehatan tubuh dapat bermanfaat dan memberikan inspirasi baru bagi para pembaca. Akhir kata, salam hangat dari penulis. Image courtesy of stockimages at FreeDigitalPhotos.net

      Rabu, 23 Agustus 2017

      Tribun Home Indonesia Inggris Spanyol Italia Champions Soccer Style Lainnya Home » Super Skor » Lainnya Sea Games 2017 Gagal Ditembus, Media Vietnam Juluki Pemain Timnas Indonesia dengan Sebutan ini

      Hasil imbang tanpa gol melawan Timnas Indonesia di SEA Games 2017 Kuala Lumpur, Malaysia, ternyata masih membuat kecewa banyak publik Vietnam.
      Dalam laga tersebut, publik Vietnam pantas sakit hati.
      Mereka tampil mengurung pertahanan Indonesia.
      Toh, serangan demi serangan gagal mengubah hasil akhir.
      Makin membuat publik Vietnam gemas, tim mereka gagal menang meski Timnas Indonesia hanya bermain dengan 10 pemain saja.
      Nah, media Vietnam pun tak luput mengungkapkan frustrasi mereka.
      Sejumlah pemain Vietnam kena kritik.
      Di antaranya, pemain bernomor punggung 27, Ho Tuan Tai, yang jadi sasaran kritik karena dicap membuang banyak peluang.
      Pemain kelahiran 1995 itu dianggap membuang 3 peluang emas.
      Dia dicap gagal menunaikan tugasnya sebagai striker, yakni mencetak gol.
      Sayang, bentuk gemas lain dari media Vietnam, ternyata dilampiaskan ke pemain Timnas Indonesia.
      Media Vietnam, Bongdanet.vn, mencari kambing hitam dengan menyebut pemain Timnas Indonesia bermain kasar di sepanjang laga.
      Nyatanya, mereka menjuluki pemain Timnas Indonesia sebagai pemain rugby.
      Sebagaimana diketahui, rugby identik sebagai olah raga dimana pemain boleh menyeruduk lawan mereka hingga terjatuh.
      Pujian Lawan
      Meski dikritik media Vietnam, tapi Timnas Vietnam memberi apresiasi terhadap Timnas Indonesia.
      Pelatih Vietnam, Nguyen Huu Thang, angkat topi dengan permainan Muhammad Hargianto dan kawan-kawan di laga tersebut.
      Pemain Timnas Indonesia U-22 dinilainya memiliki semangat pantang menyerah di laga tersebut. "Jujur saja saya harus memuji mereka (timnas U-22)," ungkap Huu Thang dikutip dari The Thao.
      "Setelah kehilangan satu pemain, mereka bermain dengan semangat pantang menyerah. Penyelamatan di akhir laga juga sulit untuk dibayangkan, saya sangat menghargai semangat mereka," ucap dia.
      Di laga terakhir penyisihan Grup B SEA Games 2017, Vietnam akan menantang tim kuat lainnya, Thailand.
      Sementara Timnas U-22 Indonesia akan menghadapi Kamboja yang sudah tak punya peluang untuk lolos ke babak selanjutnya. (*)